Refleksi E-Layanan Perizinan Siswa

Refleksi E-Layanan Perizinan Siswa

R. Muktiono Waspodo Feb 10, 2023 07:31 94
Refleksi E-Layanan Perizinan Siswa


Refleksi E-Layanan Perizinan Siswa

 

Bogor, 8-10 Februari 2023, Dalam ranga meningkatkan kualitas layanan perizinan siswa, Ditjwn PAUD, Dikdas, dan Dikmen Kemendikbudristek melakukan refleksi E-Layanan Perizinan Siswa tahun 2022. Kagiatan ini sangat penting searah dengan upaya Satuan kerja untuk melakukan peningkatan layanan, termasuk sebagai wujud feedback dan tindak lanjut guna mereform proses menjadi lebih cepat dan akurat. Pada kegiatan ini secara khusus juga mendiskusikan bebrgaai kasus penyetaraan ijasah, penyaluran siswa dan perizinan tugas bagi orang asing yang akan mengjaar di satuan pendidikan Indonesia. Proses diskusi terjadi secara kondusif, masing masing petugas dan penangungjawab penilaian diberikan kesempatan untuk menyampaikan pengalaman selama tahun 2022 dan apa yang telah dilakukan ketika terjadi masalah yang muncul. Pada kesempatan itu, Muktiono Waspodo sebagai penanggung jawab penilaian di Dit.PMPK, menyampaikan paling tidak refleksi ini mencakup sistem e-penilaian, proses bisnis, dan impleemtasi regulasi yang selama ini menjadi rujukannya pada proses e-penilaian. Semua upaya perbaikan perlu dilihat secara mendalam pada sisi kebermanfaatannya, termasuk mereview keluhan sasaran/pengguna selama ini. Setiap kita juga perlu memperhatikan apakah ada keluhan yang masuk pada Pengaduan/Ombusman, sehingga lingkup urgensi yang hendak kita telaah berdasarkan data/informasi yang ada dan pengalaman langsung/tidak langsung yang terjadi.

Pada kesempatan pembahasan kali ini juga mendiskusikan Rebranding E-layanan Perizinan Siswa Ditjen PAUD, Dikdas, dan Dikmen, sehingga akan lebih dikenal masyarakat dan khsuusnya pada sasaran pengguna. (MW, 090223)